
Senin tanggal 15 Juli 2019, BNN Kota Banjarmasin telah melaksanakan kegiatan nasasumber di SMA Negeri 8 Banjarmasin dalam rangka Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS).
Sesi pertama, yang dipimpin oleh Plt. Kepala Badan Narkotika Nasional Kota Banjarmasin H. Syamsudin, SE sebagai Narasumber didampingi Staf BNN Kota Banjarmasin dengan materi milenial sehat tanpa narkoba menuju Indonesia emas dengan jumlah peserta 144 (seratus empat puluh empat) orang.
Sesi kedua, yang dipimpin oleh Kasi Pencegahan dan Pemberdayaan BNN Kota Banjarmasin Hj. Siti Salamah, SKM., MM sebagai Narasumber didampingi Staf BNN Kota Banjarmasin dengan materi bahaya narkoba dan pencegahannya dengan jumlah peserta 144 (seratus empat puluh empat) orang.